Polda Jambi Musnahkan 1 Kg Sabu dan 870 G Pil Ekstasi

Polda Jambi musnahkan 1 kilogram sabu dan 870 g pil ekstasi
Polda Jambi musnahkan 1 kilogram sabu dan 870 g pil ekstasi

VOJNEWS.ID – Sebagai bagian dari upaya mendukung Program Asta Cita Presiden, Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Jambi melakukan pemusnahan barang bukti narkotika pada Kamis (27/03/2025).

Proses pemusnahan ini berlangsung di Gedung Rupatama lantai 2 Mapolda Jambi, dengan total barang bukti berupa 1 kg sabu dan 870 g pil ekstasi.

Bacaan Lainnya

Direktur Resnarkoba Polda Jambi, Kombes Pol. Ernesto Saiser, menjelaskan bahwa tahap awal pemusnahan diawali dengan pembukaan segel barang bukti.

Untuk memastikan keasliannya, Biddokes Polda Jambi akan melakukan uji sampel guna mengonfirmasi kandungan narkotika dalam barang bukti tersebut.

Pos terkait