VOJNEWS.ID – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jambi melalui Dinas PUPR gerak cepat menutup sejumlah lubang di jalan ruas Provinsi yang terletak di Kelurahan Teluk Kenali, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi.
Penutupan lubang ini terus dipercepat untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada para pengguna jalan saat arus mudik lebaran Idul Fitri tahun 2025 nanti.
Sebelumnya, Ketua DPRD Kota Jambi Kemas Faried Alfarelly meminta PUPR Provinsi Jambi untuk memperbaiki jalan tersebut.
Menanggapi hal itu, Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi, Muzakir langsung menurunkan personilnya untuk segera menutup sejumlah lubang di ruas jalan Provinsi Jambi.