Oknum Pegawai PUPR Kota Jambi Bersikap Arogan Terhadap Aksi Massa

Oknum pegawai dinas PUPR Kota Jambi diamankan polisi
Oknum pegawai dinas PUPR Kota Jambi diamankan polisi

VOJNEWS.ID – Pada beberapa waktu lalu Koalisi Anak Negeri melakukan unjuk rasa menuntut Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Kota Jambi untuk menindak tegas pelanggaran tata ruang yang dilakukan oleh Gudhas Village Jambi, di Kecamatan Jelutung, Kota Jambi Senin (10/3/2025).

Bangunan pagar beton setinggi 2,5 meter tersebut diduga milik Gudhas Village dan diduga tidak mematuhi aturan jarak sampadan jalan dan ketentuan material transparan. Tentunya, bangunan tersebut mengganggu visibilitas dan keselamatan pengguna jalan di area tersebut.

Bacaan Lainnya

Diketahui, aksi unjuk rasa tersebut telah berjalan dengan lancar dan aman. Pihak PUPR pin sudah berjanji untuk segera mengambil tindakan sesuai dengan regulasi yang sudah ditetapkan.

Sayangnya, setelah aksi unjuk rasa ada oknum pegawai dinas PUPR yang bersikap arogan kepada aksi massa sehingga memicu keributan di kantor PUPR Kota Jambi.

Berdasarkan keterangan saksi mata, pegawai tersebut mengeluarkan nada tinggi kepada kasi masssa dan menuduh mereka rasis.

Pos terkait