VOJNEWS. ID – Intensitas Hujan dengan curah deras yang mengguyur Kota Kuala Tungkal pada Rabu malam (12/3/25). Hal itu menyebabkan sejumlah ruas jalan utama terendam banjir. Titik-titik strategis seperti Jalan Jenderal Sudirman dan sekitaran Jalan Pahlawan tergenang air, menghambat aktivitas warga.
Genangan air lansung dengan penanganan darurat guna mengatasi genangan air saat bupati Anwar Sadar bersama jajarannya turun ke lokasi.
“Kita tidak bisa tinggal diam melihat kondisi seperti ini. Saya sudah perintahkan semua pihak terkait untuk bergerak cepat mengatasi masalah ini. Prioritas utama kita adalah memastikan air segera mengalir dan masyarakat bisa kembali beraktivitas dengan normal,” ujar Bupati Anwar Sadat saat meninjau lokasi.
Pantauan dilapangan, genangan air ini diduga kuat akibat sistem drainase kota yang kurang optimal. Tumpukan sampah dan sedimentasi menjadi faktor utama yang menyumbat aliran air, sehingga meluap ke badan jalan.