VOJNEWS.ID – Fadhillah Hasrul secara resmi mengembalikan formulir pendaftaran sebagai Bakal Calon Ketua Umum Badan Pengurus Daerah Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Jambi (BPD HIPMI Jambi) pada Sabtu, 19 April 2025.
Prosesi pengembalian formulir dan Berkas Persyaratan Balontum BPD HIPMI Jambi tersebut berlangsung di Sekretariat BPD HIPMI Jambi dan disambut langsung oleh Ketua Steering Committee (SC) M. Fachreza, didampingi oleh Sekretaris SC Yoppy Setyantoro, serta jajaran anggota SC, yaitu Aqsa Patra dan Agri Alhamdani. Turut hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Organizing Committee (OC) Revki Ramadhoni dan sekretaris OC Bayu Maryadi bersama jajaran panitia lainnya serta Sekretaris Umum BPD HIPMI Jambi Dailon Rezano yang turut menyaksikan proses pengembalian formulir.
Dalam pernyataannya, Fadhillah Hasrul menyampaikan rasa syukur atas dukungan anggota HIPMI Jambi dan berkomitmen untuk membawa HIPMI Jambi ke arah yang lebih maju dan progresif dimasa yang akan datang.