Dispora Jambi Upayakan Bonus Atlet PON Aceh-Sumut Cair Sebelum Puasa

Dispora Jambi upayakan bonus atlet PON Aceh-Sumut cari sebelum puasa
Dispora Jambi upayakan bonus atlet PON Aceh-Sumut cari sebelum puasa

VOJNEWS.ID – Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Jambi akan mengupayakan bonus atlet peraih medali di ajang Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut tahun 2024 lalu cair sebelum memasuki bulan suci ramadhan (puasa).

Hal ini diungkapkan oleh Kadispora Jambi, Novriadi saat dimintai keterangan pada Jum’at (31/1/2025) di Auditorium rumah dinas Gubernur Jambi.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan itu Novri mengatakan, untuk bonus atlet peraih medali di PON XXI Aceh-Sumut sudah dianggarkan. Hanya saja, masih menunggu proses pencairan dan nantinya akan melalui Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Jambi.

“Untuk tahun 2025 sudah kito anggarkan (bonus atlet PON Aceh-Sumut,red). Pada intinya tinggal menunggu proses pencarian be, secepatnya kita informasikan melalui KONI,” ujar Novriadi.

Novri juga menjelaskan, terkait dengan bonus atlet masih sama dengan bonus pada PON Papua sebelumnya. Hal ini berdasarkan putusan bersama antara DPRD Provinsi Jambi dan Gubernur Jambi.

Pos terkait