Berprestasi Kelola Digital Komunikasi Publik, Pemprov Jambi Dianugerahi TOP GPR Award 2025

Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani (kanan) bersama Kadis Kominfo Provinsi Jambi, Ariansyah (kiri) menerima penghargaan TOP GPR Award 2025
Wakil Gubernur Jambi, Abdullah Sani (kanan) bersama Kadis Kominfo Provinsi Jambi, Ariansyah (kiri) menerima penghargaan TOP GPR Award 2025

“Kemudian ada Inspektorat Jenderal Kementerian Kehutanan yang diterima oleh Inspektur Jenderalnya yaitu Komjen Pol Joko Putranto, kemudian Kementerian Dikdasmen yang diterima oleh staf ahli khusus.” Tambahnya.

“Sedangkan untuk Bupati tadi ada tiga dan satu Wali Kota yaitu Bupati Klaten, Bupati Tanah Laut, kemudian Bupati Balungan kemudian ada Wali Kota Pekalongan itu yang menerima dari GPR Institute,” ujarnya lewat pesan suara yang dibagikan Diskominfo Provinsi Jambi, Selasa (4/11/2025) malam.

Bacaan Lainnya

Penghargaan diserahkan oleh Arief Munajad selaku Direktur GPR Institute. Tampak juga Widodo Muktiyo selaku Founder GPR Institute dan Tri Raharjo selaku Co-Founder GPR Institute.

Penghargaan ini diberikan kepada berbagai kementerian, lembaga negara, dan pemerintah daerah di Indonesia atas keunggulan mereka dalam hubungan masyarakat (public relations) pemerintah.

Penilaian untuk penghargaan ini dilakukan melalui riset digital sejak Juli hingga September 2025, menggunakan tiga parameter utama: Digital Awareness Digital Media & Website Social Media.

Instansi yang menerima penghargaan ini dinilai memiliki reputasi positif di ruang digital.

Pos terkait