VOJNEWS.ID – Gubernur Jambi, Al Haris, secara resmi membuka Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-54 tingkat Provinsi Jambi tahun 2025 yang berlangsung di Pendopo Kantor Bupati Muaro Jambi, Selasa (15/11/2025). Pembukaan berlangsung khidmat sekaligus meriah, menandai dimulainya gelaran keagamaan terbesar di Provinsi Jambi tersebut.
MTQ tahun ini digelar selama delapan hari dan diikuti 1.235 peserta dari kabupaten/kota se-Provinsi Jambi. Mereka akan berkompetisi pada sembilan cabang lomba.
Dalam sambutannya, Al Haris menegaskan bahwa MTQ bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi momentum penting untuk memperkuat nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan masyarakat.
“Mudah-mudahan MTQ ini tidak hanya acara seremonial, tapi bagian dari kita mengisi tanggungan Al-Qur’an,” kata Al Haris.
Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Kabupaten Muaro Jambi selaku tuan rumah yang telah mempersiapkan penyelenggaraan MTQ ke-54 dengan baik.
Gubernur Al Haris menekankan bahwa MTQ harus menjadi sarana penguatan karakter, moral, dan spiritual generasi muda Jambi.
“Bagaimana kita menjadikan MTQ ini sebagai kenduri moral, mental, dan spiritual. Kita terus mendorong anak-anak Jambi berakhlak. Ini bukan sekadar untuk juara, tetapi menciptakan rukun hidup dalam mengamalkan Al-Qur’an,” tegasnya.






